Koordinasi Kerja Semester Genap 2024/2025: Program Studi Rekayasa Perancangan Mekanik Universitas Jember Fokus pada Penguatan Pembelajaran
Jember, 23 Januari 2025 – Kampus Vokasi Universitas Jember (UNEJ) menggelar rapat koordinasi kerja semester genap tahun akademik 2024/2025 pada hari kamis, 16 Januari 2025. Acara yang dihadiri oleh Koordinator Kampus Vokasi, Ketua Jurusan Teknik Mesin, Koordinator Program Studi Rekayasa Perancanagan Mekanik (RPM) dan para dosen RPM berlangsung dengan penuh semangat di ruang pertemuan kampus vokasi.
Agenda utama dalam rapat ini adalah penetapan rencana kerja untuk semester genap serta plotting mata kuliah pada Program Studi Rekayasa Perancangan Mekanik. Diskusi berlangsung dinamis, dengan para peserta aktif menyampaikan ide dan usulan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran dan pelayanan akademik.
Koordinator Kampus Vokasi Dr. Satryo Budi Utomo, dalam sambutannya, menekankan pentingnya sinergi antardivisi dalam menciptakan suasana akademik yang kondusif. “Program studi vokasi harus terus beradaptasi dengan kebutuhan industri. Koordinasi seperti ini adalah momen penting untuk memastikan kurikulum kita tetap relevan dan berorientasi pada pasar kerja,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua Jurusan Teknik Mesin, Ir. Danang Yudistiro S.T., M.T.,Ph.D menyoroti perlunya inovasi dalam metode pengajaran. “Rekayasa Perancangan Mekanik adalah bidang yang terus berkembang. Kita harus memastikan mahasiswa tidak hanya paham teori, tetapi juga mahir dalam aplikasi praktisnya,” katanya.
Selain itu, pembahasan plotting mata kuliah mencakup penyesuaian jadwal dan distribusi beban mengajar dosen untuk memastikan kelancaran proses pembelajaran. Beberapa mata kuliah baru juga direncanakan untuk ditawarkan guna mendukung kompetensi mahasiswa di bidang perancangan mekanik.
Rapat ini menghasilkan beberapa keputusan strategis, di antaranya, Penetapan jadwal koordinasi bulanan untuk mengevaluasi pelaksanaan agenda kerja, Penyusunan panduan praktik laboratorium yang lebih terstandar dan Penguatan kerja sama dengan industri untuk program magang mahasiswa.
Acara ditutup dengan harapan besar agar semester genap tahun ini menjadi momentum peningkatan mutu pendidikan vokasi di Universitas Jember. Kolaborasi yang kuat antara dosen, jurusan, dan program studi diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi mahasiswa dan dunia industri.
“Semoga langkah-langkah strategis yang kita tetapkan hari ini bisa menjadi pijakan yang kokoh untuk kesuksesan bersama,” pungkas Koordinator Program Studi Rekayasa Perancangan Mekanik Ir. Robertus Sidartawan, S.T., M.T., I.P.M.
Posted on: January 23, 2025, by : admin