Workshop 3D Print Goes to Campus

Workshop 3D Print Goes to Campus merupakan Kerjasama antara Teknik Mesin Universitas Jember dengan  Lab IDIG ITS Dan My America konsulat di Surabaya. Workshop ini berlangsung pada 22 Agustus 2019 di Aula LP3M Universitas Jember. Diawali dengan materi introduction 3D printing dan dilanjutkan dengan Sesi desain dengan software Fusion 360. Setiap peserta diwajibkan mendesain sebuah benda kerja untuk diimplementasikan menjadi benda 3D menggunakan printer 3D.

Peserta workshop berasal dari Mahasiswa Teknik Mesin Universitas Jember, Polije, dan Universitas Muhammadiyah Jember, serta beberapa SMK di Kabupaten Jember. pada saat kegiatan berlangsung, hampir semua peserta antusias mengikuti kegiatan ini hingga selesai karena 3D Printing merupakan sesuatu yang baru di lingkup Kabupaten Jember

Setelah mendesain, peserta harus mempresentasikan hasil desainnya dan dilakukan penilaian dari peserta sendiri melalui voting. Setelah terpilih 2 desain terbaik, maka hasil tersebut dicetak oleh 3D printer. Sambil menunggu hasil pencetakan yang memakan waktu 3 jam, peserta mengikuti sesi penggunaan 3D pen

Posted on: September 19, 2019, by :